KUALITAS PELAYANAN PERPUSTAKAAN KELILING di PERPUSTAKAAN DAERAH KABUPATEN JEMBER
Abstract
Penelitian ini berfokus pada kualitas pelayanan perpustakaan keliling baik secara langsung maupun tidak langsung. Jenis penelitian yaitu kualitatif deskriptif. Kualitas pelayanan perpustakaan keliling pada Dinas Perpustakaan Arsip dan Dokumentasi Kabupaten Jember sudah baik. Indikator tersebut ditinjau dari segi minat baca masyarakat Jember yang begitu tinggi dan kualitas pelayanan yang memuaskan bagi masyarakat. Minimnya anggaran khusus yaitu Bahan Bakar Minyak (BBM) bukan menjadi persoalan yang serius karena bisa diatasi dengan pembuatan jadwal yang efektif dan efisien serta komunikasi yang baik dengan masyarakat. Temuan di lapangan yaitu tingginya permintaan masyarakat tentang penambahan lokasi program perpustakaan keliling yang akan dievaluasi pada tahun anggaran berikutnya. Salah satu terobosan untuk masyarakat adalah memberikan pelayanan sesuai dengan perminttan masyarakat yang dievauasi setiap bulan.
Kata Kunci: Kualitas Pelayanan, Perpustakaan Keliling, Kualitatif.
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)DOI: https://doi.org/10.37849/mici.v2i1.175
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2020 Majalah Ilmiah "CAHAYA ILMU"